 |
Pantai 3 N ngobaran, ngerenehan, nguyahan |
Gunung Kidul, Yogyakarta, terkenal sebagai surga pantai dengan pesona yang memukau. Di antara deretan pantai yang tersebar di wilayah ini, terdapat tiga pantai berinisial "N" yang wajib Anda kunjungi, yaitu Pantai Ngobaran, Pantai Ngrenehan, dan Pantai Nguyahan. Masing-masing pantai memiliki keunikan tersendiri, mulai dari pemandangan alam, budaya, hingga kuliner laut.
Pantai Ngobaran, Harmoni Alam dan Budaya
 |
Pantai ngobaran |
Pantai Ngobaran terkenal sebagai pantai yang memadukan keindahan alam dengan nuansa budaya yang kental. Dilokasi ini terdapat tempat ibadah berupa pura dan arca yang mencerminkan keberagaman budaya.
 |
Arca Pantai ngobaran |
 |
Arca Pantai ngobaran |
 |
Bakpia sakura yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
 |
Arca Pantai ngobaran |
Pantai Ngobaran dikelilingi oleh tebing karang yang menjulang tinggi, menciptakan pemandangan eksotis. Untuk sampai di pantai Anda harus menuruni anak tangga terlebih dahulu dengan latar belakang tebing karang yang wow. Namun sayang di beberapa tembok anak tangga terdapat tulisan tulisan jahil memberi kesan tidak berbudaya.
 |
Tebing Pantai ngobaran |
 |
Tangga Pantai ngobaran |
 |
Gudeg bu tjitro yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
|
 |
Jalur setapak Pantai ngobaran |
Saat air surut Pantai Ngobaran memiliki hamparan rumput laut dan karang berwarna-warni yang muncul dengan epik. Pantai Ngobaran adalah tempat yang sempurna untuk menikmati matahari terbenam dengan latar belakang laut biru.
 |
Rumput laut saat surut Pantai ngobaran |
 |
Sunset Pantai ngobaran |
 |
Arca Pantai ngobaran |
 |
Sekoteng yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
Menurut legenda, Pantai Ngobaran adalah tempat Prabu Brawijaya V, raja terakhir Kerajaan Majapahit, melakukan ritual bakar diri. Disini Anda bisa melihat tradisi masyarakat lokal yang masih menjaga adat dan budaya leluhur.
Pantai Ngrenehan, Teluk Nelayan dengan Kuliner Laut Segar
 |
Pantai ngrenehan |
Sedang Pantai Ngrenehan menawarkan suasana yang lebih tenang dengan pesona khas pantai nelayan. Pantai ini berada di sebuah teluk yang terlindungi oleh tebing-tebing, menciptakan suasana damai dan air yang tenang serta berpasir putih lembut, cocok untuk berjalan-jalan santai.
 |
Pasir putih Pantai ngrenehan |
 |
Mie letek yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
 |
Sunset Pantai ngerenehan |
Pengunjung dapat melihat aktivitas nelayan tradisional yang mencari ikan atau berlabuh dengan perahu berwarna-warni. Terdapat warung makan yang menyajikan hasil laut segar, seperti ikan bakar, udang, dan cumi.
Pantai Nguyahan: Keindahan Tersembunyi yang Tenang
 |
Pantai nguyahan |
Pantai Nguyahan adalah pantai kecil yang tenang dan belum terlalu ramai oleh wisatawan. Letaknya dekat dengan Pantai Ngobaran, sehingga Anda bisa mengunjungi keduanya dalam satu perjalanan.
 |
Pasir putih Pantai nguyahan |
 |
Sirup jahe yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
 |
Jalan santai Pantai nguyahan |
Pantai ini memiliki pasir putih lembut yang cocok untuk berjalan-jalan atau bermain pasir. Sama seperti Pantai Ngobaran, Nguyahan juga dikelilingi tebing karang yang memberikan suasana alami dan eksotis.
 |
Perahu nelayan Pantai nguyahan |
Ketiga pantai ini berada di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Gunung Kidul, Yogyakarta, dan saling berdekatan. Seperti pantai pasir putih lain-nya di gunung kidul, menuju lokasi sekitar 70km dari kota yogyakarta dengan medan jalur menanjak dan berkelok kelok.
 |
Gudeg bagong yogyakarta klik 👆 u/ pembelian |
Waktu tempuh sekitar 2 jam perjalanan. Menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan lebih direkomendasikan karena akses jalan ke pantai-pantai ini cukup menantang.
No comments:
Post a Comment